banner
banner
banner

Dandim Sintang Ikuti Rakornis TMMD ke-121 Tahun 2024

Sintang – Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha Komandan Kodim 1205/Sintang mengikuti Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) TNI Manunggal Membangun Desa ke-121 Tahun Anggaran 2024 secara virtual di Ruang Transit Makodim Jalan Ksatria Kelurahan Alai, Tanjung Puri, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, Rabu (10/07/24).

Rakornis TMMD ke-121 yang diikuti Kodim 1205/Sintang dan Pemda Sintang ini digelar langsung oleh Mabesad dan dilaksanakan secara virtual serta dipimpin langsung Aster Kasad yang diwakili oleh Brigadir Jenderal TNI Taufiq Shobri Waaster Kasad Bidang Tahwil Komsos dan Bhakti TNI.

Dalam sambutanya, Aster Kasad melalui Waaster Kasad mengucapkan terimakasih kepada kementrian dan pemda yang telah memfasilitasi dan mengalokasikan anggaranya untuk melaksanakan TMMD ke-121 Tahun anggaran 2024.

“Kegiatan ini pasti bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan akan membuat dampak positif serta kemajuan ekonomi di suatu wilayah tersebut,” ujar Waaster Kasad Bidang Tahwil Komsos Dan Bhakti TNI Brigadir Jenderal TNI Taufiq Shobri.

Sementara itu, Dandim Sintang Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha saat ditemui mengatakan, kita sudah melaksanakan rakornis yang langsung dipimpin oleh Waaster Kasad, banyak point-point penting yang sudah disampaikan namun saya coba menggaris bawahi dan sedikit mengutip sambutan beliau.

“TMMD tidak hanya mengutamakan pembangunan sarana fisik bagi masyarakat, akan tetapi dalam TMMD ini juga harus mampu membangun kepercayaan diri masyarakat untuk mengelola potensi yang dimiliki, serta kesiapan untuk menghadapi setiap ancaman yang akan dan sedang dihadapi,” terangnya.

Dalam TMMD kali ini yang mengangkat tema “Darma Bhakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah”.  “Mari kita jadikan momentum kebersamaan dalam membantu menciptakan percepatan pembangunan di daerah, guna tercapainya ketahanan wilayah dan ketahan nasional”,” ucap Letkol Inf Rangga.

Editor: Andi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *