Sintang – Kodim 1205/Sintang menggelar Doa bersama Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446H/2025M di Masjid Syuhada Kodim Sintang Jalan Ksatria Kelurahan Alai, Tanjungpuri, Kecamatan Sintang, Jum’at (28/02/2025).
Dalam sambutanya Komandan Kodim 1205/Sintang Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini dalam rangka pengajian rutin dan menyambut bulan suci ramadhan 1446H/2025M sekaligus sebagai wadah silaturahmi bagi kita sekalian.
“Adapun pesan saya di keluarga besar Kodim Sintang ini, mari kita isi bulan ramadhan dengan meningkatkan kualitas diri dalam beribadah, perbanyak sholat dan dzikir, menahan diri dari tindakan negatif, serta meningkatkan silaturahmi, kasih sayang dan lemah lembut terhadap sesama, juga perbanyak berdo’a.,” ujarnya.
Selain itu dia juga menambahkan bahwa bulan puasa adalah bulan penuh Rahmat, keberkahan dan ampunan, setiap kebaikan yang dikerjakan pada bulan ini akan di lipat gandakan pahalanya oleh Allah SWT.
Dia berharap agar bulan puasa 1446H/2025M ini menjadi momentum untuk mengintropeksi diri dan istiqomah dalam menjalani ibadah puasa dengan penuh kegembiraan.
“Semoga keimanan dan ketakwaan kita terus meningkat,” harap Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha.