banner
banner
banner
Berita  

Forkompimda Sintang Gelar Rakor Kesiapan Penanganan Banjir

Sintang | Hariansintang.com

Jajaran Forkopimda Kabupaten Sintang menggelar rapat koordinassi lintas sektoral dalam rangka Kesiapan Penanganan Banjir di Kabupaten Sintang, kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Balai Kemitraan Polisi dan Masyarakat Polres Sintang, Jalan Bhayangkara, Kelurahan Baning Kota, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, Rabu (13/03/2024).

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Sintang Herkulanus Roni pada kesempatannya menyampaikan bahwa rapat kordinasi penanggulangan bencana banjir hari ini harus menjadi perhatian para camat sehingga kita bisa mengetahui seberapa banyak masyarakat yang terkena dampak banjir, oleh karena itu kami Pemerintah Kabupaten Sintang berharap data yang sudah ada bisa terkumpulkan sehingga bantuan bisa kita salurkan.

“Oleh karena itu apabila air semakin naik maka Pemerintah Kabupaten Sintang akan mempersiapkan tenda dan tempat pengungsian serta dapur umum,” ucap Roni.

Ditempat yang sama, Kapolres Sintang AKBP Dwi Prasetyo Wibowo dalam kesempatannya mengatakan upaya penanggulangan bencana alam yang disusun pada rapat koordinasi ini guna melihat perkembangan cuaca ekstrim yang melanda Kabupaten Sintang selama beberapa hari terakhir, menginggat tingginya curah hujan menyebabkan debit air sungai naik.

“Maka dari itu kami Polres Sintang akan siap membantu dalam pelaksanaan penyaluran serta penanganan bencana banjir ini, dan kita harus segera berupaya membantu masyarakat yang terdampak banjir di wilayah kita, hal ini akan kita lakukan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan,” ucap Dwi Prasetyo Wibowo

Senada dengan Kapolres, Dandim Sintang Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha dalam sambutannya turut menyampaikan bahwa kami dari Kodim 1205/Sintang akan siap membantu penangan bencana banjir yang ada di Kabupaten Sintang sebagai bentuk bantuan moril, tentunya kita berharap agar masyarakat tetap berhati-hati dalam menyikapi bencana banjir yang terjadi di Kabupaten Sintang.

“Mari kita bekerjasama dalam membantu penanganan banjir ini,” pungkas Dandim Sintang.

Editor : Andi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *